Rabu, 06 Februari 2013

Air Terjun Sri Getuk


Selama ini jika kita mendengar daerah wisata di Gunungkidul pasti yang ada di benak kita adalah wisata pantai. Gunungkidul memang terkenal dengan deretan pantai selatannya yang indah. Namun anda tak mengira bahwa di gunungkidul sebenarnya terdapat air terjun yang indah. Air Terjun ini dinamakan Air Terjun Sri Getuk. Air Terjun ini terletak di Desa Bleberan tepatnya di Kecamatan Playen, Gunungkidul. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 80 meter dan lokasinya berada tepat di samping aliran sungai oyo. Dinamakan Air terjun Sri Getuk karena menurut kepercayaan masyarakat setempat pada masa lalu, sering terdengar suara gamelan, yang diyakini milik raja jin Slempret yang bernama Angga Mendura. Konon, keberadaan air terjun ini merupakan lokasi pasar jin. Di malam-malam tertentu, masyarakat sering mendengar bunyi-bunyian seperti slompret dari arah air terjun itu. Tapi jika suara itu didekati, suara tersebut akan menghilang. Oleh karena itu, masyarakat sekitar juga menyebut air terjun ini dengan Air Terjun Slempret.


Sangat mudah untuk menjangkau lokasi air terjun ini dari Kota Yogyakarta. Air Terjun Sri Getuk dapat ditempuh dari kota Yogyakarta ke arah timur menuju arah Kota Wonosari. Sesampainya di pertigaan Gading anda arahkan laju kendaraan anda menuju Playen. Dari Kecamatan Playen ada papan penunjuk arah ke Air terjun Sri Getuk. Ikuti penunjuk arah itu ke barat, sekitar 7 km. Papan penunjuk arah sampai Air Terjun sangat banyak sehingga membantu bagi para pelancong yang belum pernah ke daerah ini. Lokasi wisata yang tergolong baru ini memang agak kurang baik infrastrukturnya. Jalan menuju ke lokasi banyak yang tidak terlalu bagus. Sehingga harus berhati-hati dalam mengendarai kendaraan anda.


Ketika anda telah sampai di lokasi, kendaraan yang anda tumpangi hanya bisa di parkir di pinggir jalan sebelum benar-benar tiba di lokasi air terjun. Untuk menuju titik lokasi air terjun ada 2 cara yang bisa ditempuh yakni dengan menaiki perahu sewa atau berjalan kaki sejauh 300 meter dengan meniti pematang sawah. Saran saya anda lebih baik berjalan kaki saja untuk menuju air terjun, selain menyehatkan badan, kita bisa mendapatkan banyak objek menarik untuk difoto sepanjang perjalanan menuju air terjun.


Tidak jauh dari kawasan air terjun tersebut juga terdapat 1 objek wisata yakni berupa Goa purba. Goa ini dinamakan dengan Goa Rancang Kencono. Daya tarik Goa ini adalah adanya sebuah pohon besar yang tumbuh tepat di depan pintu masuk Goa. Nama Rancang Kencono sendiri didapat karena di goa inilah Laskar Mataram dulunya merancang strategi perang melawan Penjajahan Belanda. Konon katanya di salah satu ruangan di dalam Goa terdapat jalan tembus menuju Merapi. Secara keseluruhan, goa Rancang Kencono memang tidak begitu banyak berhias ornamen selain stalagtit-stalagtit yang menggantung di langit-langit goa. Tempat ini sering kali digunakan untuk berbagai kegiatan seperti sarasehan, camping, ataupun berbagai kegiatan lain. Keberadaan goa Rancang Kencono ini memang menunjang kebaradaan wisata air terjun sri getuk. Wisata ini patut dijadikan salah satu wisata alternatif ketika anda berada di Jogja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar